Ketua DPRP Imbau Warga 8 Kabupaten Tetap Tenang Jelang Putusan MK

banner 120x600
banner 468x60

Dewan Perwakilan Rakyat Provinsi (DPRP) Papua Pegunungan mengimbau kepada seluruh lapisan masyarakat untuk menerima apapun putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait gugatan hasil pemilukada Gubernur dan Wakil Gubernur Papua Pegunungan yang akan diputus Senin (24/2 2025). 

Ketua DPR Papua Pegunungan, Yos Elopere mengatakan, semua pihak di Papua Pegunungan untuk bersama-sama menjaga kemanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang baik atas putusan gugatan PHPU yang akan dikeluarkan. 

banner 325x300

“Putusan MK turun harus diterima saja, tidak boleh kita bikin hasut sana sini, kemudian nanti rakyat yang korban karena yang akan turun di depan, tidak mungkin yang turun itu intelektual dan politisi, pastinya rakyat yang akan turun,” katanya di Wamena. 

Dua kandidat yang hendak menanti putusan MK yakni paslon 01 dan 02, keduanya punya tujuan yang sama, yakni untuk membangun Papua Pegunungan, sehingga masyarakat akar rumput hendaknya tidak saling klaim dengan gengsinya masing-masing. 

“Tujuannya sama untuk membangun Papua Pegunungan, kita hanya gengsi tim, gengsi kelompok kemudian, nanti yang dikorbankan masyarakat, kami harap itu jangan terjadi, masalah seperti ini yag menjadi perhatian kami untuk ditegaskan” tegas Ketua DPRP Papua Pegunungan. 

Yos Elopere juga meminta kepada pihak kemanan TNI/Polri untuk bersama-sama dengan stakeholder lain menciptakan kedamaian saat putusan MK tersebut, artinya bisa cepat merespon kegiatan -kegiatan yang sifatnya mengumpulkan masa. 

“Teman-teman keamanan juga bisa kita kerja sama yang baik biar stabilitas keamanan ini tetap aman dan damai,” ujarnya 

Ia inginkan agar apapun putusan MK itu harus diterima, sehingga anggapan orang luar tentang masyarakat yang masih primitive hilang, artinya jangan sampai karena politik perang saling bunuh saudara, bakar-bakar rumah. 

“Kalau itu masih terjadi, nanti orang berpikir jika orang Papua belum mengerti politik. Padahal banyak orang – orang hebat juga ada di sekitar kita orang Papua, ini yang kami harap kami bisa bangun pengertian yang baik,” tutupnya. 
 

banner 325x300