Dinkes Papua Tengah Gelar Bakti Kesehatan Gratis untuk ASN saat Rakerkesda

banner 120x600
banner 468x60

Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Provinsi Papua Tengah mengajak semua pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan seluruh staf menjalani Pemeriksaan Kesehatan Gratis (PKG) di halaman Kantor Gubernur, Jalan Merdeka, Nabire, Rabu, 23 April 2o25.

Kegiatan PKG ini merupakan bagian dari rangkaian Rapat Kerja Kesehatan Daerah (Rakerkesda) yang digelar sejak Senin, 21 April 2025, yang diikuti peserta dari Dinas Kesehatan 8 kabupaten di Provinsi Papua Tengah, LSM yang bergerak di bidang kesehatan seperti KPA, WHO, UNICEF, instansi vertikal terkait, perguruan tinggi hingga YPMAK dan Freeport.

banner 325x300

Ketua Panitia Rakeskesda yang juga Sekretaris Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Provinsi Papua Tengah Yenice Derek, ST,M.Kes mengatakan dalam PKG ini, para ASN bisa menerima layanan pemeriksaan tekanan darah, gula darah, kolesterol, asam urat, berat badan & indeks massa tubuh (IMT), dan konsultasi medis ringan.

“Kami hanya buka hari ini sampai jam 5 sore. Jadi bagi teman-teman ASN bisa datang mendapatkan layanan gratis ini untuk memeriksa kesehatannya,” ujar Yenike.

Menurut Yenice, Pemeriksaan Kesehatan Gratis (PKG) adalah bagian dari wujud implementasi visi dan misi Asta Cita Presiden Prabowo Subianto, khususnya dalam menjamin akses pelayanan kesehatan bagi seluruh rakyat Indonesia.

“Tujuan utamanya PKG ini adalah deteksi dini penyakit dan pencegahan agar ASN tetap sehat dan produktif,” tegas Yenice.

Sehari sebelumnya, Yenice dalam sambutannya menjelaskan, Rakerkeda yang digelar mengusung tema: “Sinergi Asta Cita dan Papua Tengah Emas untuk Kesehatan yang Adil, Bermartabat, dan Berkelanjutan”, dengan subtema: “Mewujudkan Pelayanan Kesehatan yang Bermutu, Merata, dan Berkeadilan di Papua Tengah.”

“Tema ini tidak hanya menjadi landasan arah diskusi kita selama tiga hari ke depan, tetapi juga mencerminkan semangat besar kita bersama untuk mempercepat pencapaian target pembangunan kesehatan, dengan menjadikan Papua Tengah sebagai provinsi yang inklusif dan responsif terhadap tantangan kesehatan masyarakat,” kata Yenice.

Melalui Rakerkesda ini, ia berharap terbangun komitmen bersama antar lintas sektor, serta teridentifikasi berbagai permasalahan dan potensi daerah, yang kemudian dirumuskan menjadi langkah-langkah strategis dan implementatif untuk mendukung sistem kesehatan yang kokoh dan berkelanjutan.

banner 325x300